HomeGaya HidupWisataThailand Punya Ide Ajak Turis Karantina Sambil Main Golf

Thailand Punya Ide Ajak Turis Karantina Sambil Main Golf

Bangkok, Purna Warta – Menteri Pariwisata Thailand mengatakan pada hari Senin (11/1) bahwa dia telah mengusulkan rencana untuk mengizinkan pendatang dari luar negeri melakukan karantina di sejumlah resor golf di Negara Gajah untuk menguatkan kembali sektor pariwisata yang melemah selama pandemi virus corona.

“Kami sedang berdiskusi dengan Kementerian Kesehatan Masyarakat dan satuan tugas virus Corona untuk menawarkan karantina hotel dan golf bagi wisatawan dengan sertifikat medis,” kata Menteri Phiphat Ratchakitprakarn kepada wartawan seperti yang dikutip dari REUTERS.

Turis asing akan dapat menghabiskan masa karantina dua minggu di resor tertentu dan berkegiatan di sekitar area hotel dan juga bermain golf, katanya, daripada hanya mengisolasi diri di kamar mereka.

Rencana tersebut, yang masih harus melalui persetujuan kabinet, muncul ketika negara Asia Tenggara itu bergulat dengan gelombang kedua infeksi virus Corona setelah berhasil menahan penyebarannya selama berbulan-bulan.

Thailand telah melaporkan 10.547 infeksi COVID-19 yang relatif rendah dan 67 kematian, meskipun beberapa klaser baru muncul pada bulan Desember, namun negara tersebut telah mencatat beberapa ratus kasus baru setiap harinya.

Thailand didatangi 40 juta turis pada 2019 yang menghabiskan 1,91 triliun baht (US$ 63,4 miliar), tetapi jumlah pengunjung turun drastis selama pandemi setelah perbatasannya ditutup, menghancurkan bisnis hotel, restoran, dan tempat-tempat wisata yang mengandalkan wisatawan mancanegara.

Skema visa khusus yang dimulai tahun lalu untuk pengunjung yang tinggal dalam jangka waktu lama telah menarik sekitar 1.000 pengunjung, kata Phiphat.

Baca juga: Adat dan Tradisi Perayaan Tahun Baru Warga Korea Selatan

Must Read

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here