HomeGaya HidupTrenKisah Seorang Wanita Mengaku Wajahnya Glowing Berkat Ruqyah

Kisah Seorang Wanita Mengaku Wajahnya Glowing Berkat Ruqyah

Purna Warta – Memiliki wajah bersih dan glowing adalah idaman setiap orang khususnya seorang wanita. Seseorang harus merogoh kocek yang cukup dalam demi mendapatkan perawatan yang terbaik.

Namun, tidak dengan Yenna Rachman, wanita yang baru-baru ini viral di TikTok mengaku memiliki wajah glowing berkat melakukan ruqyah.

Skincare ku ayat-ayat ruqyah #fyp. Sebelum mengenal ruqyah. Lihat wajah sendiri seram seperti bukan diri saya. Setelah mengenal ruqyah, enggak dandan pun pede [percaya diri],” tulis Yenna di akun TikTok personalnya Selasa (5/1) lalu.

Satu hari setelah mengunggahnya, konten video tersebut mendapat lebih dari 164 ribu likes dan hampir 10 ribu komentar di TikTok.

Baru-baru ini, Yenna pun menceritakan kisah di balik soal perubahan penampilan wajahnya karena ruqyah seperti yang diungkapkan di TikTok.

Dia mengungkapkan bahwa alasannya pertama kali menjalani ruqyah karena sempat sakit-sakitan pada 2017 lalu dan merasa tak ada dokter yang bisa mengatasi.

“4 tahun yang lalu, saya sering sakit-sakitan kemudian sampai medis angkat tangan. Mau dioperasi tp di CT scan tidak ada hasil apapun,” kata Yenna saat dihubungi CNNIndonesia.com, Kamis (7/1).

Yenna mengatakan bahwa dia baru menemukan jawaban ketika pergi Lebaran ke rumah seorang kiai.

“Di situ ada kegiatan ruqyah, ternyata reaksiku kesakitan semua, detik itu baru menyadari aku ada gangguan,” kata wanita berusia 32 tahun itu.

Ruqyah selama ini dipercaya sebagai pengobatan alternatif untuk menghilangkan penyakit yang disebabkan oleh gangguan makhluk halus atau jin. Pada saat terapi ruqyah biasanya dibarengi dengan pembacaan ayat-ayat suci Al-Qur’an.

Setahun sebelumnya, Yenna mengatakan pernah pergi ke kiai lain dengan tujuan membuang energi negatif. Namun, ia justru pergi ke tempat yang salah.

“Sempat ke kiai untuk berobat dan membuang energi negatif karena dianggap wajahnya gelap. Dan ternyata salah kiai, itu dukun berkedok kiai, lalu malah disuruh mandi kembang. Mungkin saat itulah makhluk halus mulai bergelayut di badanku,” katanya.

Wanita yang bekerja sebagai pemandu acara ini juga mengatakan bahwa sebelum ruqyah, penampilannya kurang menarik, meskipun sudah menggunakan ragam riasan.

Make-up full pun enggak bisa menarik. Tapi setelah ruqyah, malah skincare aku taruh. Dandan juga ala kadarnya, bahkan saat on-stage pun percaya diri enggak pake bulu mata dan lainnya, paling cuma bedak tipis, lipstik, tanpa bulu mata palsu, tanpa blush-on,” ujarnya.

Setelah menjalani ruqyah, Yenna mengaku sakitnya hilang, serta menjadi lebih sabar dan tenang. Dia juga mengaku semakin tekun beribadah karena mempelajari banyak hal setelah ruqyah.

“Sejak saat itu, sampai detik ini pun dan seterusnya, setiap hari aku selalu membaca Al-Quran sekaligus dengan tafsirnya. Setiap hari seperti vitamin jiwa membaca Al-Quran sekaligus terjemahanya pula, hikmahnya seperti itu,” tutur Yenna.

Yenna menambahkan bahwa setelah ruqyah dan rutin membaca Al-Quran serta tafsirnya itulah dia mulai merasa penampilannya berbeda dari sebelumnya.

“Ketika punya pribadi sabar dan tenang orang lain di sekitar pun kan merasa nyaman. Wajah pun juga selalu ingin tersenyum dan orang di sekitar juga nyaman melihatnya, akhirnya kita jadi membawa energi positif di situlah tingkat kepercayaan diri muncul,” tuturnya.

“Ketika percaya diri meningkat manusia kan memunculkan hormon ketenangan ya itu yang aku rasa membuat wajah tampak menarik, merasa aura bersinar.”

Baca juga: Ayo Terapkan Langkah ini untuk Wujudkan Resolusimu di Tahun Baru

Must Read

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here