Disebut Tidak Jelas, Begini Sindiran Pedas Menlu Iran ke Antony Blinken

Disebut Tidak Jelas, Begini Sindiran Pedas Menlu Iran ke Antony Blinken

Tehran, Purna Warta Mohammed Javad Zarif, Menteri Luar Negeri Iran, membalas klaim Antony Blinken, Menlu AS yang menyebut Iran tidak jelas dalam keputusan pelaksanaan butir-butir JCPOA.

Menteri Luar Negeri AS, Antony Blinken menyatakan di Komite Urusan Luar Negeri Dewan Perwakilan AS bahwa sampai sekarang Iran masih belum menunjukkan kesiapan untuk kembali ke resolusi nuklir.

Baca Juga : Mengusir Netanyahu Tanpa Pintu Pulang

“Hingga saat ini belum jelas apakah Iran memiliki keinginan atau kesiapan cukup untuk merealisasikan langkah lazim untuk kembali ke JCPOA atau tidak?”, jelasnya.

Menlu Iran, Mohammad Javad Zarif langsung merespon pernyataan Menlu Blinken tersebut dengan kembali mempersoalkan kesiapan AS lepas tangan dari politik Donald Trump dan Mike Pompeo.

Baca Juga : Melalui Video Tahanan Lama, Hamas Deklarasikan Kemenangan

“Hingga saat ini belum jelas apakah Presiden Amerika dan Blinken siap menyingkirkan politik tekanan maksimal Trump serta Pompeo dan menghentikan terorisme ekonomi sebagai piramida tekanan untuk tawar-menawar ataukah tidak? Iran teguh dalam JCPOA. Cukup telaahlah pasal 36. Sekarang waktunya merubah jalan,” cuit Menlu Zarif di twiter.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *