HomeGaya HidupKulinerSering Minum Susu Kedelai, Bikin Anak Lelaki menjadi Lebih Feminim, Mitos atau...

Sering Minum Susu Kedelai, Bikin Anak Lelaki menjadi Lebih Feminim, Mitos atau Fakta ?

Purna Warta – Mungkin sebagian dari kita pernah mendengarkan isu bahwa jika mengkonumsi susu kedelai secara berlebihan akan khususnya lelaki memiliki efek buruk terhadap hormonnnya.

Lantas, apakah anggapan tersebut mitos atau fakta? Pertama-tama, hormon estrogen sendiri memang dikenal masyarakat sebagai hormon yang mengembangkan organ seksual perempuan.

Oleh karena itu, banyak orang takut membiarkan anak laki-lakinya mengonsumsi makanan atau minuman yang mengandung hormon estrogen, karena khawatir anaknya bisa menjadi feminine selayaknya anak perempuan.

Sebagian orang juga mungkin cemas membiarkan anak laki-lakinya mengonsumsi makanan atau minuman yang mengandung fitoestrogen. Sebab, menganggap fitoestrogen akan mengurangi tingkat hormon testosteron pada anak laki-laki.

Alhasil, oran tua menghindari anak laki-lakinya untuk mengonsumsi susu soya. Sebab mereka menyangka susu soya itu sama dengan susu kedelai, yang mengandung hormon fitoestrogen.

Nah, faktanya ternyata tidak semua susu soya itu pasti mengandung hormon fitoestrogen. Sebab, ada produk-produk susu soya yang komponen kedelainya hanya berupa isolat protein kedelai saja.

Hasilnya, pada anak-anak yang minum susu soya, tidak ditemukan adanya peningkatan hormon estrogen. Sehingga, yang namanya susu kedelai berbahan isolat protein soya memang tidak akan meningkatkan hormon estrogen. Justru sebaliknya, susu ini memiliki manfaat penting untuk tumbuh kembang anak.

Selain mitos anak laki-laki bisa berpenampilan feminin atau ukuran organ kelamin jadi lebih kecil karena mengonsumsi minuman berbahan kedelai, ada pula yang khawatir mengenai efek samping konsumsi susu kedelai menyebabkan gangguan hormonal.

Must Read

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here