HomeGaya HidupKulinerKetahuilah Hal Ini Sebelum Kamu Membeli Roti

Ketahuilah Hal Ini Sebelum Kamu Membeli Roti

Purna Warta – Sebagian negara roti menjadi makanan pokok dalam memenuhi kebutuhan konsumsi sehari-hari namun di Indonesia,roti menjadi cemilan yang biasa dikonsumsi masyarakat.

Tapi tahukah Anda, tidak semua roti dibuatnya sama dan tidak semua kandungannya sehat? Tak dipungkiri, banyak roti yang dibuat dengan tambahan bahan-bahan tidak sehat seperti gula, garam berlebihan, bahan pengawet, dan tepung yang tidak berkualitas.

Maka dari itu, agar terhindar dari mengonsumsi roti tak sehat tersebut, simak enam tips jitu berikut yang harus Anda pertimbangkan sebelum membeli roti, seperti dilansir dari NDTV Food, Minggu (19/5/2024)

1. Waspada gula berlebih: Proses pembuatan roti memang membutuhkan gula untuk mengaktifkan ragi. Tapi perlu diperhatikan berapa gram kandungan gula yang terkandung karena pabrik sering kali menggunakan gula berlebihan untuk menjaga kelembapan roti. Pilih roti dengan kandungan gula rendah, idealnya kurang dari 5 gram per potong.

2. Hindari garam berlebih: Garam memang penting untuk meningkatkan rasa roti. Banyak merek roti menambahkan garam lebih banyak dari yang dibutuhkan, sehingga menjadikannya “bahan tambahan” yang tidak sehat. Menurut Michigan State University, sepotong roti idealnya tidak mengandung lebih dari 100-200mg sodium.

3. Periksa kandungan bahan: Seringkali kita memilih roti gandum atau roti multigrain karena menganggapnya lebih sehat. Tapi, tidak selalu demikian. Ahli gizi Richa Gangani menyebut, banyak pabrik menambahkan jenis tepung lain untuk menghemat biaya dan meningkatkan rasa. Pastikan untuk memeriksa daftar bahan di belakang kemasan sebelum membeli roti gandum utuh atau sejenisnya.

Must Read

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here