Wakil Presiden AS Suntik Vaksin Covid-19 LIVE di Televisi

Wakil Presiden AS Suntik Vaksin Covid-19 LIVE di Televisi

Washington D.C., Purna Warta – Wakil Presiden AS Mike Pence, bersama dengan istrinya Karen, telah divaksinasi Covid-19 dengan vaksin bioteknologi Pfizer pada hari Jumat (18/12) dalam acara siaran langsung yang bertujuan untuk meyakinkan orang Amerika bahwa vaksin tersebut aman.

Meski Trump tidak terlihat, Pence telah menjadi pusat perhatian. Ia melakukan kunjungan ke fasilitas produksi vaksin dan menerima dosisnya sendiri.

Baca juga : Ambrose Dlamini, Kepala Negara Pertama yang Meninggal Akibat Covid-19

Setelah disuntik, dalam sambutannya Pence menyebut kecepatan pengembangan vaksin itu sebagai “keajaiban medis”.

“Warga Amerika bisa yakin: kami memiliki satu dan mungkin dalam beberapa jam, dua vaksin yang aman,” kata Pence, mengacu pada persetujuan FDA yang diharapkan untuk vaksin Moderna.

Vaksin Pfizer-BioNTech adalah yang pertama disetujui.

“Membangun kepercayaan pada vaksin itulah yang membawa kita ke sini pagi ini,” tambahnya.

Baca juga : “Khusyuk” Membaca Al-Quran, Perkumpulan Dibom, 15 Tewas

Ahli Bedah Umum Jerome Adams juga menerima suntikan selama yang digelar di Gedung Putih secara live itu!

Ketua DPR Nancy Pelosi dan Pemimpin Mayoritas Senat Mitch McConnell mengatakan Kamis bahwa mereka akan mendapatkan vaksinasi dalam beberapa hari mendatang.

Baca juga: Joe Biden dan Kamala Harris Raih “Person of The Year 2020” dari Time

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *