Wina, Purna Warta – Mikhail Ulyanov, kepala negosiator Rusia memuji pembicaraan Wina yang dilakukan setelah pertemuan trilateral dengan negosiator senior Iran-China.
“Saya yakin kami telah membuat kemajuan dalam negosiasi dan saya berharap kami dapat membuat pernyataan yang lebih tepat dalam beberapa hari mendatang,” kata Ulyanov kepada wartawan di luar Coburg Vienna Hotel pada Kamis malam (16/12).
Baca Juga : Iran Setuju Pasang Kamera Tanpa Akses Konten
Ulyanov mengatakan bahwa sulit untuk menjawab pertanyaan tentang hambatan utama untuk mencapai kesepakatan di Wina, tetapi walaupun demikian kemajuan telah dicapai dalam negosiasi.
Diplomat Rusia itu mengatakan dia tidak bisa mengomentari isi pembicaraan Wina itu, tetapi rincian baru akan segera diumumkan.
Diplomat Rusia itu mengatakan: “Dulu kami sepakat untuk bekerja berdasarkan teks bersama, tetapi seperti yang saya pahami, setiap delegasi memiliki hak untuk membuat saran karena teks tersebut belum final.”
Baca Juga : Pembangunan Kota Trump di Golan Yang Diduduki!
Diplomat Rusia itu juga mengatakan bahwa sedikit yang berubah dalam posisi Eropa selama pembicaraan Wina.
Badan Energi Atom Internasional (IAEA) mengatakan dalam sebuah pernyataan pada hari Rabu (15/12) bahwa pihaknya telah mencapai kesepakatan dengan Iran untuk memasang kamera pengintai di kompleks Tessa di Karaj.
Menurut Reuters, Badan Energi Atom Internasional mengatakan dalam sebuah pernyataan kemarin: “Perjanjian dengan Iran tentang penggantian kamera baru di fasilitas nuklir Karaj merupakan perkembangan penting untuk verifikasi dan kegiatan pemantauan di Iran. Perjanjian ini memungkinkan kami untuk melanjutkan kinerja kami dalam pengawasan. Kamera-kamera ini akan dipasang dalam beberapa hari mendatang.”
Baca Juga : Hamas Gelar Latihan Militer “Perisai Al-Quds”
“Saya sangat berharap bahwa kami dapat melanjutkan diskusi konstruktif untuk menyelesaikan semua masalah perlindungan yang tersisa dengan Iran,” tambah pernyataan tersebut, mengutip Rafael Grossi, direktur jenderal badan IAEA.