HomeTimur TengahTehran dan Kabul Tekankan Perluasan Perdagangan dan Ikatan Ekonomi

Tehran dan Kabul Tekankan Perluasan Perdagangan dan Ikatan Ekonomi

Tehran, Purna Warta Pejabat dari Iran dan Afghanistan menekankan perlunya memperluas hubungan di bidang perdagangan, ekonomi dan transit, menurut kementerian industri dan perdagangan Taliban.

Baca Juga : Sponsori Serangan Teroris di Iran; AS Didenda Sekitar $2,5 Miliar

Sekretaris Dewan Tertinggi Iran untuk Perdagangan Industri Bebas dan Zona Ekonomi Khusus Hojjatollah Abdolmaleki dan kepala kementerian industri dan perdagangan Taliban untuk urusan transit internasional Mohammadullah Bakhtiar mengadakan pembicaraan mengenai perluasan hubungan perdagangan.

Menurut pernyataan yang dikeluarkan kementerian Taliban, kedua belah pihak menekankan pengembangan hubungan di bidang perdagangan, transportasi dan transit.

Mereka juga menyoroti dukungan penuh pejabat kedua negara terkait proyek pembangunan Chabahar.

Sebelumnya, delegasi teknis-ekonomi pemerintah Taliban tiba di pelabuhan Chabahar Iran untuk memulai operasi pembangunan beberapa proyek perdagangan dan perumahan.

Kementerian Perdagangan Taliban sebelumnya mengungkapkan kunjungan delegasi teknis ke Iran bertujuan untuk meningkatkan kerja sama transit dan pengembangan hubungan ekonomi.

Baca Juga : Jubir Iran: Iran Telah Mengirim Bantuan Gaza Melalui Mesir

Bagi Afghanistan, Pelabuhan Chabahar Iran dapat menggantikan pelabuhan di Pakistan yang saat ini digunakan untuk kegiatan impor dan ekspor.

Must Read

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here