Siapa Ketua Baru Knesset Zionis?

Siapa Ketua Baru Knesset Zionis

Tel Aviv, Purna Warta Parlemen rezim Israel Knesset pada Minggu malam (13/6) memilih Mickey Levy, anggota partai Yash Etid, sebagai ketua barunya.

Ketua baru Knesset, yang berusia sekitar 69 tahun, memulai karir politiknya di kepolisian Israel dan kemudian dalam peran sebagai seorang perwira polisi, selama Intifadah Palestina Kedua, ia terpilih sebagai jaksa polisi.

Baca Juga : Pasca Perang Gaza, Kemana Kereta Normalisasi Melaju?

Lahir pada tahun 1951, ia meraih gelar sarjana dalam ilmu politik dari Universitas Haifa dan gelar master dari Universitas Derby.

Ia juga menjabat sebagai Wakil Menteri Keuangan dan pada tahun 2013 masuk ke parlemen Israel sebagai wakil dari partai Yash Etid.

Dari tahun 2000 hingga 2004, ia adalah kepala polisi rezim Zionis di Yerusalem yang diduduki, dan dari 2004 hingga 2007 ia menjabat sebagai atase militer di kedutaan Zionis di Washington.

Baca Juga : Ringkasan Debat Capres Iran Putaran Ke-3

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *