Manama, Purna Warta – Abdullatif Al Zayani, Menteri Luar Negeri Bahrain, mengklaim Doha tidak berkutik untuk meyelesaikan masalah dengan Manama.
“Petinggi Qatar, pasca deklarasi al-Ula tidak bergerak sama sekali untuk menyelesaikan masalahnya dengan Bahrain ataupun menjawab positif upaya pertemuan langsung membahas mengenai masalah ini,” tegasnya dikutip Russia al-Youm.
11 Januari 2021, Kemenlu Bahrain menyatakan, “Kami telah mengirim pesan ke Kementerian Luar Negeri Qatar. Kami meminta Doha untuk mengirim delegasi membahas masalah yang menjadi sebab kontroversi secepat mungkin.”
“Qatar harus membahas syarat-syarat yang telah tercantum dalam resolusi dan menghormati kepentingan strategis Manama. Untuk menyelesaikan masalah, mereka harus segera mengambil langkah untuk menjaga hubungan positif,” tambahnya.
Al Zayani menegaskan bahwa Manama menyambut dengan tangan terbuka resolusi al-Ula, Saudi, demi stabilitas regional. “Bahrain telah memberikan sinyal untuk menghilangkan bahaya yang telah mengancam karena politik Doha atas Manama.”
“Kami belum menerima jawaban undangan pertemuan,” Al Zayani menjelaskan. Dan menurut Menlu Bahrain ini, Qatar belum menunjukkan niatannya untuk merealisasikan pasal-pasal resolusi al-Ula, khususnya tuntutan Bahrain.
Baca juga: Iran Sambut Baik Tawaran Qatar Untuk Bernegosiasi dengan Negara – Negara Arab