Putri Syahid Soleimani: Syahid Soleimani akan Terus Hidup di Hati Rakyat Iran

Putri Syahid Soleimani: Syahid Soleimani akan Terus Hidup di Hati Rakyat Iran

Tehran, Purna Warta Acara mengenang dua tahun pembunuhan syahid Jenderal Qasem Soleimani digelar di seluruh penjuru Iran, Senin (3/1) dengan suasana yang khidmat.

Dalam acara yang digelar di Tehran dengan kehadiran Zaenab Soleimani, putri dari sang Jenderal menyampaikan orasi di atas podium. Dalam penyampaiannya Zaenab berkata, “Musuh mengira jika Haji Qasem syahid terbunuh, maka pengaruhnya akan sirna. Tapi mereka keliru. Lihatlah kehadiran orang-orang yang berdatangan mengenang beliau di hari ini,”

“Haji Qasem hadir bersama rakyat Iran. Haji Qasem mengorbankan diri dan hidupnya untuk rakyat Iran, dan jawaban rakyat Iran dengan menghadiri haulnya,” tambahnya.

Baca Juga : Sana’a Peringati Kesyahidan Qasem Soleimani dan Abu Mahdi Al-Muhandis

“Kami tahu saat ini tidak sendirian menempuh jalan ini dengan kehadiran masyarakat. Saya di sini hari ini atas nama keluarga Haji Qasem berterima kasih kepada Anda semua. Tidak ada yang bisa mencabut kecintaan masyarakat kepada Haji Qasem,” tegasnya.

Sehari sebelumnya, Zainab Soleimani, hadir pada peringatan haul kedua yang dilaksanakan di tempat ayahnya gugur syahid di dekat Bandara Internasional Baghdad, Minggu (2/1) sebagaimana dilaporkan IRIB.

Putri Letnan Jenderal Syahid Qasem Soleimani tersebut mengatakan dalam orasinya bahwa air mata dan kesedihan akan berubah menjadi sukacita dengan terbebasnya Irak dari cengkraman Amerika Serikat. Dia menegaskan balas dendam atas darah para syuhada Soleimani dan al-Muhandis tidak akan lama lagi. “Syahid Soleimani mencintai Irak dari lubuk hatinya dan memikirkan Irak yang kuat,” tambahnya.

“Wakil Ketua Gerakan Hashd al-Shaabi Irak, Abu Mahdi al-Muhandis adalah seorang pahlawan. Ia menghabiskan hidupnya untuk membebaskan rakyat Irak dan memerangi musuh-musuhnya,” tandas Zainab.

Baca Juga : Lagi, Pasukan AS Curi Minyak Suriah

Pada peringatan itu, Minar Jamal al-Muhandis, putri Syahid Abu Mahdi al-Muhandis, juga turut menyampaikan orasi. Ia menekankan pembalasan terhadap AS dan para penguasa rezim Arab Saudi.

Acara haul itu dihadiri oleh puluhan ribu warga Irak dari berbagai daerah. Lagu kebangsaan dari Iran dan Irak juga dikumandangkan pada acara tersebut.

Disebutkan, pada 3 Januari 2020 dinihari dalam serangan drone Amerika Serikat, Jenderal  Qasem Soleimani, Komandan Pasukan Quds IRGC dan Syahid Abu Mahdi Al Muhandis, Wakil Komandan Hashd Al Shaabi bersama  enam orang yang menyertainya, gugur syahid dam sebuah insiden penyerangan di dekat Bandara Internasional Irak.

Kehadiran Soleimani ke Irak waktu itu atas undangan resmi pejabat Irak. Pentagon mengkonfirmasi serangan tersebut atas perintah langsung Presiden AS Donald Trump. Gugurnya kedua tokoh muqawamah tersebut memicu kemarahan besar rakyat Iran. Pemimpin Besar Revolusi Islam Iran Ayatullah Sayid Ali Khamanei memerintahkan agar dilakukan tindakan balas atas kepengecutan Amerika Serikat tersebut.

Baca Juga : Ayatullah Ali Khamanei: Syahid Soleimani Lebih Berbahaya dari Jenderal Soleimani

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *