Qom, Purna Warta – Bersama dengan ratusan ribu warga kota Qom lainnya, puluhan pelajar Indonesia yang tergabung dalam Himpunan Pelajar Indonesia (HPI) Iran turut turun ke jalan pada pawai Hari Quds Sedunia pada Jumat (14/4) di kota Qom, Republik Islam Iran.
Baca Juga : Kepala IRGC Tegaskan, Israel Tidak Lama Lagi Akan Runtuh
Dengan membawa bendera merah putih dan bendera nasional Palestina, para pelajar Indonesia ini menyatakan dengan tegas dukungannya pada perjuangan kemerdekaan Palestina sembari mengecam kebiadaban rezim Zionis yang sampai hari ini masih berlaku semena-mena terhadap rakyat Palestina.
Dengan slogan “Kami Bersama Quds, Kami Bersama Palestina” puluhan pelajar Indonesia dari berbagai daerah ini meskipun dalam keadaan berpuasa, dengan antusias meneriakkan yel-yel dukungan kepada Palestina yang tertindas. Mereka juga mengecam kebiadaban Israel dan mendoakan keruntuhan bagi rezim Zionis tersebut.
Sehari sebelumnya, Kamis (13/4), HPI Iran juga menggelar Webinar dalam rangka memperingati Hari Internasional Al-Quds 2023. Dengan tema, “Tolak Normalisasi, Tegakkan Konstitusi” Webinar tersebut menghadirkan Ketua HPI Iran Sayyid Mahdi Alatas dan Ketua IPI Irak Sayyid Zainal Abidin Bin Yahya sebagai pembicara dan berlangsung secara online melalui Zoom meeting.
Baca Juga : Presiden Raisi Serukan Front Persatuan Umat Islam Lawan Rezim Israel
Disebutkan, Hari Quds Internasional adalah hari yang ditetapkan Imam Khomeini sebagai hari kebangkitan umat Islam dengan memberikan dukungan sepenuhnya pada perjuangan kemerdekaan bangsa Palestina. Hari Quds Internasional jatuh pada hari Jumat terakhir di bulan Ramadhan setiap tahunnya. Pada hari tersebut, umat Islam di berbagai dunia menggelar aksi turun ke jalan, mengecam rezim Zionis sembari menyatakan pembelaan dan dukungan pada perjuangan bangsa Palestina untuk mendapatkan kemerdekaan.