Pezeshkian: Klaim Barat tentang HAM adalah kebohongan

Teheran, Purna Warta – Presiden Iran Masoud Pezeshkian mengatakan ledakan perangkat komunikasi baru-baru ini oleh rezim Zionis yang mengakibatkan tewasnya wanita, anak-anak, dan orang tua menunjukkan bahwa klaim Barat tentang HAM dan kemanusiaan sepenuhnya adalah kebohongan.

Baca juga: Pezeshkian Ungkap Kunjungannya ke New York Membuahkan Hasil

Pezeshkian menyampaikan pernyataan tersebut dalam sebuah wawancara dengan Al Jazeera Arabic di sela-sela Sidang Umum Perserikatan Bangsa-Bangsa.

Israel berencana untuk memperluas perang di Asia Barat agar tetap bertahan, karena tidak dapat mencapai tujuannya dengan apa yang telah dilakukannya di Gaza, kata presiden Iran.

Namun rezim tersebut telah mencapai tujuan untuk menghancurkan kota yang penuh dengan orang dan bahkan memutus pasokan air, makanan, dan obat-obatan bagi mereka sementara dunia menyaksikan dan para pembela hak asasi manusia ini hanya diam saja, Pezeshkian melontarkan komentar sarkastik yang merujuk pada sikap Barat terhadap perang Gaza.

Baca juga: [VIDEO] – Dampak Drone Kiriman Pejuang Iraq di Pangkalan Militer Israel

Negara-negara Islam harus menunjukkan reaksi khusus terhadap masalah ini, jika tidak, bukan tidak mungkin rezim Israel yang didukung Barat akan melakukan hal yang sama di Lebanon seperti yang dilakukannya di Gaza, tambahnya.

Presiden Iran mengingatkan bahwa orang Barat yang memfitnah orang lain tentang HAM dan klaim orang Amerika bahwa nyawa manusia penting bagi mereka, semuanya adalah pembohong.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *