Perlawanan Islam Irak Serang Bandara Kiryat Shmona dengan Drone

Tehran, Purna Warta Perlawanan Islam Irak mengumumkan bahwa pasukannya menargetkan bandara Kiryat Shmona dengan beberapa drone di utara Palestina yang diduduki.

Baca Juga : Pakistan Ingatkan India agar Tidak Melakukan Petualangan Militer Apapun

Dalam sebuah pernyataan pada hari Rabu (6/3),  Perlawanan Islam Irak mengatakan bahwa sebagai bagian dari operasi tahap kedua untuk mendukung rakyat tertindas di Gaza, pasukannya menargetkan bandara Kiryat Shmona di bagian utara Palestina yang diduduki dengan beberapa drone.

Perlawanan Islam Irak juga menekankan kelanjutan operasinya melawan posisi musuh. Sebelumnya hari ini, Perlawanan Islam Irak menargetkan pembangkit listrik Bandara Haifa di wilayah pendudukan Palestina.

Baca Juga : Produk-Produk Barat Dapat Pukulan Keras di Malaysia karena Boikot Anti-Israel

Ketika Israel melanjutkan perang genosidanya, kelompok perlawanan regional, termasuk Hizbullah di Lebanon, Ansarullah di Yaman, dan Perlawanan Islam di Irak terus menargetkan kepentingan AS dan Israel dalam upaya memberikan tekanan pada rezim tersebut untuk mengakhiri pertumpahan darah di Gaza.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *