Pangkalan Militer AS Menjadi Sasaran Rudal

Pangkalan Militer AS Menjadi Sasaran Rudal

Damaskus, Purna Warta Menurut laporan sumber berita, pangkalan pasukan Amerika Serikat di Suriah timur menjadi sasaran 10 rudal pada Jumat pagi.

Baca Juga : Massa Israel Berdemo Tuntut Pemulangan Tawanan

Menurut sumber informasi lokal dan sumber keamanan, sebagai tanggapan atas serangan terorisme Amerika Serikat terhadap posisi pasukan perlawanan di Suriah, pada hari Jumat pukul 6:05, pangkalan militer Amerika Serikat yang terletak di Haqal al-Omar (Suriah timur) dihantam 10 rudal.

Menurut laporan ini, karena banyaknya pasukan Amerika yang berada di pangkalan ini, terdapat banyak korban jiwa dan kerugian finansial.

Sumber-sumber ini juga melaporkan bahwa keterkejutan dan kebingungan pasukan Amerika Serikat membuat mereka mengirimkan pesan dalam arti bahwa “kami tidak bermaksud terlibat konflik dan menciptakan front baru”.

Baca Juga : Perlawanan Islam Irak Serang Pangkalan Amerika di Suriah

Pagi ini, Kementerian Pertahanan AS mengklaim telah menyerang wilayah-wilayah milik “pasukan yang berafiliasi dengan Iran” di Suriah dan tidak mengoordinasikan serangan tersebut dengan rezim Zionis Israel.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *