Mohammed Bin Salman: Iran Negara Tetangga, Kami Berharap Relasi Baik

saudi

Riyadh, Purna Warta – Mohammed bin Salman, Putra Mahkota Saudi, Selasa sore (27/4), menyatakan bahwa Iran adalah negara tetangga dan kami berharap memiliki hubungan baik dengannya.

Dalam sesi wawancaranya dengan media al-Arabiya, Putra Mahkota MBS menegaskan, “Kami ingin memiliki hubungan baik dengan Iran. Masalah kami hanyalah kerja negatif Iran dan kami bersama negara-negara regional dan dunia mencari jalan keluar.”

MBS mengakui bahwa 90 persen pandangan Saudi sama dengan halauan Amerika Serikat. Dan Washington adalah satu sekutu strategis Riyadh.

Selain membahas Iran, Putra Mahkota Saudi juga mengupas masalah Yaman dan dia juga mengharap Ansarullah bersedia berunding.

“Kami berharap Houthi bersedia untuk berunding untuk mengakhiri perang dan inisiatif Riyadh dalah hal ini masih kokoh,” jelasnya.

Dua bulan yang lalu, perang Yaman telah memasuki umurnya yang ke-6. Namun demikian, agresi serta blokade koalisi pimpinan Saudi masih terus tegak sehingga memaksa Ansarullah untuk membalas.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *