Damaskus, Purna Warta – Sumber-sumber lokal di timur laut Suriah mengatakan bahwa Konvoi 111 kendaraan Amerika menuju pangkalan-pangkalan AS di Irak utara dari persimpangan al-Waleed di pinggiran Hasakah di Suriah.
Baca Juga : Faisal Mekdad: Penghancuran Kota Ar Raqqah adalah Bukti Kebiadaban Amerika
Laporan itu mengatakan bahwa dari jumlah tersebut, 60 kendaraan berisi peralatan militer dan truk-truk tanker berisi minyak curian dari Suriah dikawal dengan 6 kendaraan lapis baja.
Pada 3 Januari 2022, Amerika Serikat mengirim konvoi 128 kendaraan dari al-Waleed ke Irak utara, termasuk 60 kontainer berpendingin dan tanker minyak, 60 truk berisi tank dan peralatan militer, dan delapan kendaraan lapis baja.
Baca Juga : Lima Warga Sipil Tewas dalam Serangan Koalisi Saudi di Ma’rib