HomeTimur TengahKedutaan Iran dan Pakistan Akan Kembali Bertugas Menyusul Ketegangan di Perbatasan

Kedutaan Iran dan Pakistan Akan Kembali Bertugas Menyusul Ketegangan di Perbatasan

Teheran, Purna Warta Kementerian Luar Negeri Iran pada Senin (22/1) mengumumkan bahwa Teheran dan Islamabad telah menyetujui penempatan kembali duta besar kedua negara tetangga di ibu kota dalam beberapa hari mendatang setelah ketegangan dan serangan balasan di wilayah perbatasan memperburuk hubungan bilateral antara kedua negara.

Baca Juga : Iran Abaikan Ancaman Retorika Perang Netanyahu

Pernyataan bersama Teheran dan Islamabad mengatakan setelah percakapan telepon antara menteri luar negeri Iran dan Pakistan, kedua belah pihak sepakat bahwa utusan Iran dan Pakistan akan kembali ke tempat misi mereka pada 26 Januari.

Ketegangan di perbatasan yang belum pernah terjadi sebelumnya terjadi antara Iran dan Pakistan pekan lalu ketika negara-negara tetangga saling melancarkan serangan lintas batas terhadap “tempat persembunyian militan”.

Setidaknya sepuluh orang, anak-anak dan wanita, tewas dalam serangan udara Pakistan di wilayah Saravan di provinsi Tenggara Sistan dan Baluchestan pada Kamis pagi waktu setempat. Serangan ini terjadi sehari setelah Iran menggempur dua markas utama kelompok teror anti-Teheran yang disebut Jaish Al-Adl di provinsi Balochistan, Pakistan barat daya. Dua benteng utama kelompok teroris di Pakistan telah dilenyapkan melalui serangan rudal dan drone yang presisi.

Baca Juga : Rakyat Iran Berikan Penghormatan Terakhir terhadap 5 Penasihat IRGC yang Gugur di Suriah

Pernyataan itu juga menambahkan bahwa Menteri Luar Negeri Iran Hossein Amir Abdollahian akan melakukan perjalanan ke Pakistan atas undangan timpalannya dari Pakistan Jalil Abbas Jilani pada 29 Januari.

Must Read

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here