Gubernur Bank Sentral Iran Diganti Pasca Pencalonan Presiden

Gubernur Bank Sentral Iran Diganti Pasca Pencalonan Presiden

Tehran, Purna Warta – Pemerintah Iran melepas jabatan Abdolnasser Hemmati dari Gubernur Bank Sentral Iran setelah kelolosannya dalam pendaftaran untuk menjadi calon presiden Iran.

Pemberhentian jabatan tersebut diharapkan mampu membuat Hemmati memanfaatkan waktu kurang dari satu bulan ini dan memusatkan perhatiannya pada kampanye pemilu.

Pemilu Iran akan diselenggarakan sekitar 3 minggu lagi pada 18 Juni 2021 nanti.

Baca Juga : Kandidat Capres Hemmati: Saya Adalah Agen Perubahan Ekonomi Iran

Menurut kantor berita Tasnim, Akbar Komeijani, Wakil Hemmati, sudah dilantik sebagai gubernur Bank Sentral Iran yang baru.

Hemmati adalah salah satu dari tujuh calon presiden yang akan bertanding bersama 6 kandidat lainnya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *