HomeTimur TengahAda Banyak Potensi Untuk Pengembangan Hubungan Iran-Suriah

Ada Banyak Potensi Untuk Pengembangan Hubungan Iran-Suriah

Damaskus, Purna Warta Menteri Perindustrian, Pertambangan, dan Perdagangan Republik Islam Iran selama kunjungannya ke Suriah mengatakan: “Ada banyak potensi untuk pengembangan hubungan ekonomi antara kedua negara.”

Sayyid Reza Fatemi Amin menambahkan: Selama perjalanan ke Suriah, kami akan memiliki proposal yang baik sesuai dengan kapasitas dan kondisi kedua negara, yang merupakan titik balik penting bagi hubungan kedua negara.

Baca Juga : Upaya Oman Rebut Tahta Pusat Transportasi Dubai

Menteri Perindustrian, Pertambangan, dan Perdagangan Republik Islam Iran tiba di Suriah pada hari Minggu sebagai kepala delegasi ekonomi tingkat tinggi dan disambut oleh Menteri Ekonomi dan Perdagangan Luar Negeri Suriah.

Mohammad Samer Al-Khalil, Menteri Ekonomi dan Perdagangan Luar Negeri Suriah, usai menyambut Fatemi Amin, mengatakan: “Kunjungan delegasi Tehran ke Damaskus dilakukan dalam rangka melanjutkan kerjasama dan solidaritas antara kedua belah pihak untuk memperkuat hubungan di berbagai bidang.”

Dia mencatat bahwa kunjungan ini berfokus pada aspek ekonomi perdagangan, industri dan investasi.

Menteri Suriah juga menyatakan bahwa kunjungan delegasi Tehran dengan pertemuan penting di tingkat resmi dan juga pembukaan pameran kedua produk Tehran di Damaskus dengan partisipasi 164 perusahaan Iran dari berbagai sektor. Juga, transfer pengalaman dan kemampuan Iran yang melimpah di berbagai bidang yang dibutuhkan Suriah akan disertakan.

Baca Juga : Amerika Serikat Distribusikan Benih Gandum yang Terkontaminasi

Dia juga mengatakan bahwa pertemuan ini akan memberikan kesempatan untuk meninjau undang-undang investasi serta peluang investasi yang paling penting di Suriah.

Sebelumnya, Wakil Menteri dan Ketua Organisasi Pengembangan Perdagangan mengumumkan kunjungan Menteri Perindustrian, Pertambangan, dan Perdagangan Republik Islam Iran ke Suriah sebagai kepala delegasi tingkat tinggi untuk meresmikan pameran khusus Republik Islam Iran dan juga mengumumkan pembentukan komite perdagangan bersama kedua negara.

Menurut laporan Humas Organisasi Pengembangan Perdagangan Iran, Alireza Peymanpak dalam sebuah pernyataan menjelasakan bahwa: Dalam lawatan tersebut, Reza Fatemi Amin dijadwalkan bertemu dengan beberapa petinggi politik Suriah, termasuk Perdana Menteri.

Baca Juga : Serangan Jet-Jet Saudi di bandara Sana’a

Ia menambahkan bahwa, Menteri Perindustrian, Pertambangan, dan Perdagangan Republik Islam Iran juga akan bertemu dengan para pejabat ekonomi, antara lain Menteri Perindustrian, Menteri Perdagangan Luar Negeri, Menteri Perdagangan Dalam Negeri, Menteri Keuangan, Menteri Perminyakan, dan Menteri Sumber Daya Mineral Suriah.

Must Read

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here