PSI: Kaesang Tak Akan Maju di Pilkada 2024

Jakarta, Purna Warta –  Sekjen PSI, Raja Juli Antoni, menegaskan bahwa Ketua Umum PSI, Kaesang Pangarep, tidak akan maju dalam Pilkada 2024. Ia menyatakan bahwa PSI akan mematuhi putusan Mahkamah Konstitusi (MK).

Baca juga: Cak Imin Kembali Terpilih Jadi Ketum PKB 

“Saya memastikan Kaesang Pangarep tidak akan maju di Pilkada 2024,” ujar Raja Juli dalam keterangannya, Sabtu (24/8/2024).

Sebagai seseorang yang hampir setiap hari berinteraksi dengan Kaesang, Raja Juli menyatakan bahwa ia sangat memahami komitmen Kaesang terhadap konstitusi. “Mas Kaesang, sebagai Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI), sangat taat pada konstitusi,” tambahnya.

Raja Juli juga mengakui bahwa ada rencana untuk Kaesang maju di Pilkada 2024, yang muncul karena adanya peluang dari putusan Mahkamah Agung (MA). Namun, Raja Juli menegaskan bahwa Kaesang tetap akan mengikuti putusan MK.

“Perlu saya tegaskan bahwa judicial review ke MA tidak dilakukan oleh Mas Kaesang dan tidak ada hubungannya dengan Ketua Umum kami,” jelasnya.

Lebih lanjut, Raja Juli menyampaikan bahwa Kaesang sebenarnya lebih ingin fokus pada bisnisnya. Saat ini, Kaesang tengah mendampingi istrinya, Erina Gudono, yang sedang melanjutkan studi di Amerika Serikat.

“Sejak awal, Mas Kaesang tidak berminat untuk maju di Pilkada 2024. Mas Kaesang lebih memilih untuk berkonsentrasi pada bisnis dan keluarganya, terutama karena anak pertamanya akan segera lahir dan ia ingin mendampingi istrinya, Mbak Erina Gudono,” ungkap Raja Juli.

Ia juga menambahkan bahwa kabar mengenai Kaesang yang akan maju di Pilkada 2024 berasal dari desakan kader PSI. Namun, hingga keberangkatan Kaesang ke Amerika, belum ada keputusan pasti terkait pencalonan di Pilkada 2024.

Baca juga: Jutaan Peziarah Turun ke Karbala Peringati Arbain

“Meskipun membaca keputusan MA terkait usia kandidat, kader PSI tetap mendorong Mas Kaesang untuk memanfaatkan ruang konstitusional itu dengan terlibat dalam Pilkada 2024,” kata Raja Juli.

“Namun, sampai menjelang keberangkatannya ke Amerika Serikat, Mas Kaesang belum 100% memutuskan apakah akan mengambil kesempatan menjadi calon wakil gubernur di Jawa Tengah,” pungkasnya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *