HomeNasionalPolitikPenjelasan Gibran Soal Rencana Pengunduran Diri sebagai Walkot Solo

Penjelasan Gibran Soal Rencana Pengunduran Diri sebagai Walkot Solo

Jakarta, Purna Warta – Wakil Presiden terpilih Gibran Rakabuming Raka dikabarkan akan mengundurkan diri dari jabatannya sebagai Wali Kota Solo. Menanggapi kabar tersebut, Gibran masih enggan memberikan banyak komentar mengenai rencananya itu.

Ditemui usai perayaan HUT ke-78 Kabupaten Sukoharjo, Gibran hanya memberikan jawaban singkat tentang pertimbangannya mengundurkan diri lebih cepat.

Baca juga: RI Mulai Ekspor Listrik ke Papua Nugini

“Ya nanti lihat saja ya. (Pertimbangan) Nanti saja ya soal itu,” ucap Gibran singkat pada Senin (15/7/2024).

Sebelumnya, Sekretaris DPRD Solo (Sekwan) dan Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Solo telah mengadakan rapat untuk membahas grand design pengunduran diri Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming Raka.

Sekwan Solo, Kinkin Sultanul Hakim, mengungkapkan bahwa pembahasan dengan Sekda Solo pada Senin (8/7) baru sebatas rencana pengunduran diri Gibran. Hingga saat ini, DPRD Solo belum menerima surat pengunduran diri tersebut.

“Ini semua belum pasti, hanya perkiraan. Memang kemarin ada rapat di Sekda terkait rencana, rencana lho belum pasti, rencana beliau (Gibran) akan dilantik sebagai Wapres Oktober nanti. Beliau akan mempersiapkan diri dan akan mengundurkan diri sebelum pertengahan Agustus ini. Ini semua masih perkiraan,” jelas Kinkin saat dihubungi detikJateng, Minggu (14/7).

Must Read

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here