Formula E Jakarta Lancar, Jokowi: Event Masa Depan yang Bagus untuk Indonesia

Purna Warta – Presiden Joko Widodo (Jokowi) bersyukur event Formula E Jakarta telah selesai dan berjalan lancar. Ia juga berharap event ini menjadi langkah awal pengenalan masyarakat terhadap teknologi mobil listrik.

“Ya alhamdulillah semua berjalan dengan lancar dan baik,” kata Jokowi kepada wartawan, di Sirkuit Formula E, Kawasan Ancol, Jakarta Utara, Sabtu (4/6/2022).

Jokowi berharap kegiatan tersebut menjadi awal pengenalan masyarakat terhadap mobil listrik. Menurutnya saat ini sudah mulai terjadi pergeseran pemakai mobil listrik.

“Saya kira ini event masa depan karena kita tahu nanti akan ada pergeseran dari mobil yang sekarang banyak nanti ke pemakai mobik listrik,” ujarnya.

Jokowi juga berharap kegiatan ini kian digemari masyarakat sekaligus membangun ekosistem ke tenaga listrik. Dia pun meminta masyarakat untuk mendukung energi ramah lingkungan tersebut.

“Menjadi sebuah tontonan yang ke depan menurut saya akan semakin digemari dan ini juga bagus untuk negara kita karena kita ingin membangun ekosistem baterai listrik mulai dari nikel raw material, smelter, industri lithium baterai kemudian mobil listriknya,” ujarnya.

“Saya kira ini teknologi yang dipertontonkan di Formula E akan mendukung ke arah sana. Semua akan menuju ke ramah lingkungan,” lanjut Jokowi.

Jokowi sebelumnya menonton perhelatan mobil listrik sejak dimulai hingga selesai. Jokowi didampingi sejumlah tokoh mulai dari Gubernur DKI Anies Baswedan hingga Ketua DPR Puan Maharani, serta jajaran kabinet Jokowi lainnya.

Jokowi juga menyerahkan piala ke pemenang Formula E Jakarta, Mitch Evans. Setelah itu, Jokowi, Anies hingga Puan terlihat turun dari panggung. Para pebalap kemudian telihat berswafoto mengarah ke penonton.

 

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *