HomeNasionalPeristiwaKomunitas Buddha Percaya Menag Nasaruddin Dapat Ciptakan Kerukunan Umat Beragama

Komunitas Buddha Percaya Menag Nasaruddin Dapat Ciptakan Kerukunan Umat Beragama

Jakarta, Purna Warta – Nasaruddin Umar telah dilantik sebagai Menteri Agama (Menag) untuk periode 2024-2029. Keluarga Cendekiawan Buddhis Indonesia (KCBI) memandang Nasaruddin sebagai figur yang berkomitmen kuat terhadap kerukunan antarumat beragama di Indonesia.

“Kami di KCBI menilai Bapak Nasaruddin Umar sebagai tokoh yang memiliki dedikasi luar biasa dalam menjaga harmoni antaragama. Pengalaman beliau sebagai Imam Besar Masjid Istiqlal menunjukkan kemampuan dalam mengelola dialog lintas agama yang inklusif dan seimbang,” ujar Ketua Umum DPP KCBI, YM Bhikkhu Dhammavuddho Thera (Victor Jaya Kusuma), pada Senin (21/10/2024).

Victor juga berharap Nasaruddin dapat mendorong lebih banyak kolaborasi lintas agama, serta menjaga kedamaian dan harmoni di masyarakat.

“Harapannya, di bawah kepemimpinan beliau, semangat toleransi dan kerja sama antaragama akan semakin tumbuh, sehingga masyarakat Indonesia dapat hidup dalam kedamaian dan keharmonisan,” tambahnya.

Must Read

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here