Jakarta, Purna Warta – Presiden ke-7 Republik Indonesia, Joko Widodo (Jokowi), secara terbuka memperlihatkan berkas ijazah pendidikannya kepada awak media di kediamannya, Solo, Rabu (16/4/2025). Mulai dari ijazah Sekolah Dasar (SD), Sekolah Menengah Pertama (SMP), Sekolah Menengah Atas (SMA), hingga ijazah kuliahnya di Universitas Gadjah Mada (UGM) ditunjukkan satu per satu.
“Saya baru memutuskan untuk memperlihatkan kepada bapak ibu baru tadi malam,” ucap Jokowi sebelum memulai sesi peninjauan berkas. Namun, sebelum awak media sempat mengangkat kamera, Presiden menegaskan, “Jangan di foto ya.”
Diawali dengan ijazah lulusan SMA Negeri 6 Surakarta, Jokowi kemudian menampilkan ijazah SMP Negeri 1 Surakarta, dilanjutkan dengan ijazah SDN Tirtoyoso, dan terakhir ijazah sarjana dari UGM. Seluruh dokumen disusun rapi dalam beberapa stopmap yang dibawanya.
Dalam kesempatan itu, Jokowi juga melontarkan canda ringan terkait stopmap yang digunakannya. “Kalau ini stopmap asli dari UGM kalau yang ini bukan,” ujarnya sambil menunjuk satu per satu map berisi ijazah SD hingga SMP, yang menurutnya hanyalah “bukan” stopmap asli.
Baca juga: Kemenkumham Targetkan 8 RUU dan 3 RPP Masuk Prolegnas Prioritas 2025
Ketika ditanya mengapa pada foto-foto sebelumnya Jokowi mengenakan kacamata, Presiden menjelaskan bahwa kacamatanya “sudah pecah.” Ungkapan ringan tersebut menutup sesi singkat ini dengan suasana yang akrab dan santai.