Indonesia-Thailand Perkuat Kerja Sama Pariwisata, Pendidikan, dan Kesehatan

Jakarta, Purna Warta – Perdana Menteri (PM) Thailand Paetongtarn Shinawatra menyepakati sejumlah kerja sama strategis dengan Presiden Prabowo Subianto dalam pertemuan bilateral mereka, termasuk di sektor pariwisata. Salah satu langkah konkrit yang disambut baik adalah pembukaan jalur penerbangan baru yang menghubungkan kota-kota utama di kedua negara.

“Kami juga menyambut baik adanya pembukaan jalan penerbangan baru antara Bangkok dan Surabaya dan Medan dan Phuket. Masa depan kota baru ini juga akan meningkatkan pariwisata dua arah dan juga akan menghubungkan Bangkok, Phuket dan Jawa Timur dan Sumatera Utara dan juga meningkatkan konektivitas reguler dan regional,” kata PM Paetongtarn dalam konferensi pers bersama Presiden Prabowo di Government State, Bangkok, Senin (19/5/2025).

Ia menyatakan bahwa pihaknya melihat peluang besar untuk mempromosikan sektor pariwisata lebih jauh. Oleh karena itu, Thailand telah menugaskan badan-badan terkait untuk mengeksplorasi potensi kerja sama ini.

Tidak hanya pariwisata, PM Paetongtarn juga menyampaikan komitmennya untuk memperkuat kerja sama di bidang pendidikan dan kesehatan.

“Dan juga akan meningkatkan kerja sama di bidang pendidikan, kesehatan dan masyarakat dan juga sebagai anggota dari Global Health Group Thailand Indonesia bekerja sama di bidang kerangka kerja sama internasional dan kami siap bekerja sama pada isu kesehatan Indonesia dan pada kerja sama internasional kami,” tambahnya.

Kunjungan kenegaraan Presiden Prabowo ke Thailand ini merupakan bagian dari upaya mempererat hubungan bilateral antara kedua negara. Dalam lawatannya, Presiden Prabowo dijadwalkan bertemu dengan sejumlah pejabat penting Thailand untuk membahas berbagai kerja sama strategis.

“Dalam rangka kunjungan resmi Presiden Republik Indonesia, Bapak Prabowo Subianto ke Thailand, beliau akan melakukan serangkaian agenda penting dalam rangka meningkatkan hubungan bilateral antara Indonesia dengan Thailand,” ujar Deputi Bidang Protokol, Pers, dan Media Sekretariat Presiden, Yusuf Permana, dalam keterangan kepada wartawan, Minggu (18/5).

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *