[FOTO] – Wali Kota Kyiv Runtuhkan Simbol Kemesraan Rusia-Ukraina Era Soviet

Wali Kota Kyiv Runtuhkan Simbol Kemesraan Rusia-Ukraina Era Soviet
Wali Kota Kyiv Runtuhkan Simbol Kemesraan Rusia-Ukraina Era Soviet

PurnaWarta – Sejumlah bangunan hingga patung simbol-simbol kemesraan Rusia-Ukraina di era Uni Soviet kini dirobohkan warga Kota Kyiv, Selasa (26/4). (REUTERS/Gleb Garanich)

Patung dua pekerja setinggi 8,2 meter yang terbuat dari perunggu melambangkan hubungan erat antara Ukraina dan Rusia di era Uni Soviet. (REUTERS/Gleb Garanich)

Patung pekerja itu terletak di bawah monumen Persahabatan Rakyat yang berbentuk lengkungan terbuat dari titanium yang dibangun pada 1980 untuk memperingati 60 tahun berdirinya Uni Soviet. (REUTERS/Gleb Garanich)

Agresi Rusia ke Ukraina membuat Wali Kota Kyiv, Vitali Klitschko, langsung merobohkan monumen persahabatan kedua negara. (REUTERS/Gleb Garanich)

Para warga melihat-lihat dan mengambil gambar monumen persahabatan yang dihancurkan di Kyiv. Penghancuran monumen itu sebagai tanda putusnya hubungan Ukraina dengan Rusia. (REUTERS/Gleb Garanich)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *