Purna Warta – Setelah tertunda gelombang pandemi tahun pertama, akhirnya Universal Studios Jepang (USJ) pada hari Kamis (18/3) resmi membuka taman hiburan bertema Mario Bros. yang dibangun senilai US$550 juta, sebuah lompatan besar oleh produsen video game Nintendo Co Ltd di luar dunia virtualnya. (REUTERS/Irene Wang)
Taman bermain di Osaka ini menambah daftar waralaba USJ, yang mencakup “Minions” dan “Jurassic Park”, dalam persaingannya dengan Disney, dengan karakter tukang ledeng berkumis juga akan datang ke taman Universal lainnya di seluruh dunia. (REUTERS/Irene Wang)
Pemandangan wahana Peach’s Castle di taman hiburan Super Nintendo World, Jepang. (REUTERS/Irene Wang)
Lihat juga: [FOTO] – Pameran Ganja di Thailand