PurnaWarta – Benita Hernandez, Juana Guerra, dan Florinda Bastidas membuat Hallacas, hidangan khas Venezuela yang terbuat dari tepung jagung dan diisi dengan daging sapi, babi, ayam, kismis, caper, dan zaitun. Halalcas lalu dibungkus dengan daun pisang dan disajikan secara tradisional pada malam Natal dan tahun baru di Venezuela. (REUTERS/Leonardo Fernandez Viloria).
Anggota keluarga Moya sedang menyiapkan tepung jagung untuk membuat Hallacas. (REUTERS/Leonardo Fernandez Viloria).
Hallacas merupakan simbol tradisi yang menyatukan keluarga dan teman di malam Natal dan tahun baru. Sara bersiap untuk memotong benang di sekitar daun pisang sambil memegang Hallacas yang sudah dibungkus. (REUTERS/Leonardo Fernandez Viloria).
Luimayle Rodriguez mencicipi sepotong Hallacas. Hallacas hanya disajikan saat Natal dan tahun baru. (REUTERS/Leonardo Fernandez Viloria).
Keluarga Moya menikmati hidangan khas Natal, Hallacas bersama-sama. (REUTERS/Leonardo Fernandez Viloria).