[FOTO] – Potret Suasana Peringatan Hari Lahir Pancasila

Potret Suasana Peringatan Hari Lahir Pancasila
Potret Suasana Peringatan Hari Lahir Pancasila

PurnaWarta – Peringatan Hari Lahir Pancasila Kamis (1/6) di beberapa daerah berlangsung meriah. Di Blitar, peserta membawa lampion bergambar sila Pancasila saat upacara tradisi Bedhol Pusaka di depan Museum Istana Gebang Kota Blitar, Jawa Timur, Rabu (31/5). (FOTO/Muhammad Mada).

Kelahiran Pancasila sebagai dasar negara bermula dari sidang Badan Penyelidik Usaha-usaha Persiapan Kemerdekaan Indonesia (BPUPKI) pada 1 Juni 1945. Penetapan tanggal 1 Juni diperingati sebagai Hari Kelahiran Pancasila dilakukan di masa pemerintahan Presiden Jokowi pada 2016.

Penetapan 1 Juni sebagai Hari Lahir Pancasila itu dituangkan lewat Keputusan Presiden Nomor 24 Tahun 2016. Satu tahun kemudian, Jokowi menetapkan 1 Juni sebagai hari libur nasional.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *