PurnaWarta – Gempa berkekuatan magnitudo 5,6 mengguncang wilayah Cianjur dan getarannya terasa di sejumlah wilayah Jawa Barat, sebagian Jawa Tengah, Banten, dan DKI Jakarta, Senin (21/11) siang. BMKG melansir pusat gempa yang terjadi pukul 13.21 WIB itu berada di Cianjur. (Iman Firmansyah)
Petugas gabungan melakukan pencarian korban di antara bangunan yang rusak akibat gempa M 5,6 di Cianjur, Jawa Barat. (AP Photo/Firman Taqur)
Para korban gempa Cianjur mendapatkan perawatan medis darurat di halaman RSUD Cianjur, 21 November 2022. (AP Photo/Firman Taqur)
Hingga Senin (21/11) petang, Pemkab Cianjur mendata setidaknya ada 56 orang tewas dan sekitar 700 orang terluka akibat dampak gempa M5,6. (AP Photo/Firman Taqur)