Purna Warta – Duta Besar baru Bangladesh Manjurul Karim Khan Chowdhury menyerahkan surat kepercayaan kepada Presiden Republik Islam Iran Sayid Ebrahim Raisi.
Penyerahan surat kepercayaan tersebut berlangsung pada hari Minggu, (9/7/2023). Dalam pertemuan ini, Raisi menyebut salah satu bidang penting pengembangan hubungan antara Iran dan Bangladesh adalah di bidang komersial dan ekonomi.
Dia menyatakan bahwa tingkat pertukaran perdagangan antara Iran dan Bangladesh saat ini belum mencapai harapan meskipun kapasitas yang ada sangat baik.
Raisi menekankan perlunya untuk menargetkan peningkatan level pertukaran perdagangan kedua negara menjadi $1 miliar pada langkah pertama.
Menurutnya, hubungan antara Iran dan Bangladesh berakar sangat dalam dan memiliki peradaban dan sejarah budaya.
Presiden Iran menyatakan harapan bahwa selama misi duta besar baru, tingkat hubungan kedua negara akan meningkat dari hari ke hari di segala bidang.
Sementara itu, Dubes baru Bangladesh menyinggung ikatan budaya dan agama yang mendalam antara rakyat Iran dan Bangladesh.