Purna Warta – “Pengebom meledakkan dirinya di dekat kendaraan Wakil Inspektur Polisi,” kata Wakil Inspektur Polisi Jenderal Munir Ahmed
Bom bunuh diri itu terjadi di dekat sebuah masjid di mana ratusan orang sedang berkumpul untuk merayakan hari ulang tahun Nabi Muhammad yang kerap dirayakan umat Muslim. Maulid nabi pun menjadi hari libur nasional di Pakistan, negara dengan mayoritas penduduk Muslim.
Seorang pejabat kesehatan distrik, Abdul Rasheed, menuturkan setidaknya 58 orang terluka akibat teror ini. Ia menuturkan jumlah korban tewas kemungkinan masih akan terus bertambah karena banyak orang yang mengalami luka serius dan kritis.
Provinsi Balochistan terletak di dekat perbatasan dengan Afghanistan. Wilayah ini menjadi salah satu yang bergolak lantaran menjadi markas sejumlah kelompok militan.