PurnaWarta – Jumlah itu merupakan rekor kasus harian tertinggi selama pandemi di kota tersebut seperti dikutip dari AFP. Kasus-kasus baru di Beijing diketahui melonjak dalam beberapa hari terakhir. Pada Minggu (20/11), Beijing melaporkan 621 kasus dan kini naik lebih dari dua kali lipat dengan 1.438 kasus pada Selasa. (Tingshu Wang).
Sementara itu, kasus di China sendiri secara nasional tercatat 28.127 kasus, mendekati rekor tertinggi mereka pada April.
Tiga warga Beijing sebelumnya dilaporkan meninggal dunia akibat Covid-19 saat akhir pekan. Ini merupakan laporan kematian akibat Covid-19 pertama di China sejak Mei. (Thomas Peter).
Beijing sejauh ini tak ingin memberlakukan lockdown penuh di wilayahnya. Namun mereka melakukan lockdown terhadap bangunan dengan kluster kasus corona dan mewajibkan tes Covid-19 bagi warga yang ingin masuk ke ruang publik. Selama akhir pekan, pihak berwenang juga mengimbau warga untuk tetap di rumah dan tidak melakukan perjalanan antar distrik. (Aly Song).