Ini Janji Allah untuk Mereka Yang Bersedekah di Hari Kiamat

PurnaWarta — Begitu sangat besar keberkahan sedekah. Selain ia bisa memberikan keberkahan pada kita di dunia, sedekah juga bisa menjadi berkah buat kita nanti di akhirat. Bahkan Allah swt sendiri berjanji yang akan mengurus sendiri amal sedekah ini hingga akhir kiamat nanti.

Dalam sebuah riwayat dikatakan bahwa Allah swt berfirman bahwa Aku memerintahkan (malaikat-malaikat) untuk mengambil (amal-amal) terkeculai sedekah. Aku sendiri yang akan mengambil amal sedekah. Meskipun seorang manusia memberikan sedekah sebuti buah kurma atau bahkan setengah butir namun Aku akan mengurusnya seperti para peternak yang membesarkan ternaknya. Nanti di hari kiamat hamba tersebut akan bertemu dengannya atau lebih besar. (Makarimul Akhlak, jild 1, hal 256)

Sungguh amal sedekah sangat luar biasa. Dalam hadits di atas, Allah swt berfirman bahwa Dia sendiri yang akan mengambil dan menjaganya hingga sedekah bertemu dengan yang mengamalkannya. Ini merupakan sebuah kedudukan sedekah yang khusus di hadapan Allah swt.

Hadits ini juga hendak mengingatkan pada kita untuk menjalankan amal sedekah yang mana kedudukannya khusus di sisi Allah.

Allah swt menjamin bahwa catatan amal sedekah tidak akan hilang hingga nanti ia bertemu dengan kita di hari kiamat. Bahkan Allah swt sendirinya yang akan menjaganya.

Tentunya bukan hanya pahala bersedekah yang tidak akan hilang akan tetapi mungkin pahala tersebut nantinya akan menjadi lebih besar dan banyak. Misalnya ketika kita bersedekah sebutir Kurma, insyaAllah jika amal kita diterima Allah swt, maka Allah akan menjadikannya 10 butir Kurma. Hal ini sangatlah mudah bagi Allah.

Maka dari itu mari kita budayakan dan didik diri kita untuk bersedekah. niscaya sedekah akan menjadi penyelamat bagi kita baik di dunia maupun akhirat.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *