Kementerian Wakaf (Kementerian Agama) Mesir lakukan pemeriksaan di sejumlah masjid di Kairo. Dari pemeriksaan tersebut pemerintah menyita buku-buku yang berbau gerakan Salafi,
Kementerian Wakaf Mesir meminta semua buku yang berhubungan dengan Salafi (terutama buku-buku yang ditulis oleh; Muhammad bin Abdul Wahab, Ibn Baz, Ibn Utsaimin, Ibn Taimiyah, Said Abdul ‘Adhim, Abdul Latif Mustahri, Abu Ishaq al-Huwaini, Mohammed Hussein Yacoub, dan Mohammed Hassan) dan Ikhwanul Muslimin dikeluarkan dari perpustakaan masjid dan perpustakaan di seluruh negeri dalam dua minggu ke depan. Komite akan dibentuk yang akan menilai buku-buku di masjid serta literatur yang diperbolehkan di dalamnya.
Menteri Wakaf Mohammed Mokhtar Gomaa menyatakan bahwa akan ada konsekuensi bagi pejabat yang tidak mematuhi perintah. Ia memperingatkan bahwa para pemimpin masjid harus berjanji untuk tidak mengizinkan buku apapun di masjid tanpa izin sebelumnya dari kantor Administrasi Umum Bimbingan Agama.Langkah itu dilakukan di tengah model melawan ekstremisme di negara itu.