[KARIKATUR] – Lima Keunggulan Kapal Perang Baru Iran

Kapal Shahid Soleimani, dibuat dalam kelanjutan penyempurnaan geometri kekuatan maritim Iran, dan penyempurnaan khusus kapal-kapal kelas katamaran (dua badan), dan trimaran (tiga badan) di IRGC sebagai kombinasi pengetahuan dan pengalaman.

Di bawah ini dijelaskan secara singkat sejumlah dimensi, dan kegunaan strategis yang dimiliki kapal peluncur rudal Shahid Soleimani.

1. Pribumisasi total kapal Iran, ini memanfaatkan kemampuan perusahaan-perusahaan berbasis sains yang bekerja sama dengan Korps Garda Revolusi Islam Iran, IRGC sehingga secara praktis telah memperkuat tekad IRGC untuk memproduksi kapal-kapal aluminium baru yang lebih ringan, dan mampu bertahan lama dalam operasi laut, yaitu satu kapal setiap tahun.

2. Operating Range (jarak tempuh operasional) kapal Shahid Soleimani, lebih dari 750 kilometer. Jarak ini untuk pelayaran-pelayaran biasa dan tunggal, dan jarak tempuh 5.000 mil (8046,72 kilometer) ditetapkan oleh staf komando militer Iran, bagi kapal ini untuk menjalankan misinya dalam pelayaran gabungan.

Jika sebuah kapal pendukung seperti yang dipakai Angkatan Laut Militer Iran, dalam misi jarak jauh, digunakan bersama kapal Shahid Soleimani, maka secara praktis jarak tempuh kapal ini akan bertambah sekian kali lipat, dan ia mampu mengelilingi pesisir pantai hingga ribuan kilometer. IRGC dengan tujuan ini dalam beberapa tahun terakhir juga memproduksi kapal-kapal pendukung baru di antaranya kapal pendukung Shahid Roudaki, sementara kapal Shahid Mahdavi, saat ini berada pada tahap akhir produks.

3. Rekor pembuatan kapal berbahan aluminium seluruh badan ini telah menyebabkan IRGC mampu menempatkan Iran, di antara tiga negara produsen kapal-kapal aluminium dengan panjang lebih dari 60 meter, dan ini dapat menambah keberhasilan IRGC di masa depan di bidang produksi kapal-kapal aluminium dengan berbagai kegunaan.

4. Radar-radar dan sistem identifikasi yang dipasang pada kapal Shahid Soleimani, memiliki kemampuan yang baik untuk bergerak di permukaan, bawah laut, dan di udara.

Kapal ini selain dilengkapi dengan sistem-sistem pelacak radar, juga sistem-sistem pertahanan terbang vertikal yang memiliki jarak tempuh lebih dari 150 kilometer, dan beberapa analis menganggap sistem pertahanan ini sebagai Sayyad 3. Selain sistem jarak jauh, sistem jarak pendek untuk menghadapi dengan drone, rudal jelajah, dan ancaman udara lainnya, juga dipasang dalam kapal Shahid Soleimani.

5. Terlepas dari bagian pertahanan, kapal Shahid Soleimani, di bagian agresi juga dilengkapi dengan sejumlah array (larik) khusus. Seperti yang terlihat dalam foto-foto kapal Shahid Soleimani, terdapat enam rudal jelajah di dua sisi yang berdekatan dengan jembatan komandonya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *