Direktur Kantor Komisi Urusan Luar Negeri Komite Sentral Partai Komunis China, Wang Yi, bertemu dengan Ahmadian, Sekretaris Dewan Keamanan Nasional Tertinggi Iran, di Johannesburg, Afrika Selatan, pada Hari Senin.
Wang menegaskan bahwa China memandang hubungan China-Iran dari perspektif strategis.
Ia menunjukkan bahwa China akan terus mendukung Iran dalam menjaga kedaulatan nasional dan martabat nasional, mengejar jalur pembangunan yang sesuai dengan kondisi nasionalnya, menjaga keamanan nasional, dan juga akan menentang kekuatan eksternal yang mencampuri urusan dalam negeri Iran.
Diplomat China itu mengatakan bahwa China bersedia untuk memperdalam implementasi rencana kerja sama komprehensif China-Iran dengan Teheran, mempromosikan pembangunan bersama kerja sama “Belt and Road (sabuk dan jalan)” dan membantu pihak Iran meningkatkan mata pencaharian masyarakat dan mempromosikan pembangunan ekonomi dan sosial.
Sementara itu, Ahmadian mengatakan bahwa Iran sangat mementingkan kemitraan strategis komprehensif Iran-China.
Ia menambahkan bahwa Iran berharap kedua belah pihak akan memperkuat dialog dan komunikasi, memanfaatkan potensi kerja sama yang dapat diperdalam dalam pembangunan bersama “Sabuk dan Jalan” dan bidang lainnya, sehingga dapat menciptakan lebih banyak manfaat bagi masyarakat kedua negara.