[KARIKATUR] – Ekspor Iran-Venezuela Berhasil Capai Nilai 3 Miliar Dolar Lebih

Wakil Menteri Urusan Ekonomi Kementerian Luar Negeri Republik Islam Iran mengumumkan nilai ekspor Iran ke Venezuela menembus 3,5 miliar dolar.

Presiden Iran Sayid Ebrahim Raisi tiba di Managua setelah akhir perjalanannya ke Venezuela, untuk mengembangkan dan memperdalam hubungan dengan Nikaragua.

Mehdi Safari, Wakil Menteri Urusan Ekonomi Kementerian Luar Negeri Iran hari Rabu (13/6/2023) mengatakan bahwa kesepakatan antara Iran dengan Venezuela selama kunjungan Presiden Sayid Ebrahim Raisi ke Amerika Latin sebagai titik awal transformasi hubungan politik dan ekonomi Iran dengan kawasan ini.

“Di berbagai sektor energi, pembangunan kilang minyak bumi, peralatan telekomunikasi, teknologi nano, berbagai sektor industri, manufaktur perakitan dan mobil, manufaktur traktor dan yang paling penting 27 perjanjian telah ditandatangani di sektor farmasi dan peralatan medis, pembangkit listrik siklus gabungan, dan layanan,”ujar Safari.

“Tekad Iran untuk membangun kembali hubungan komersial dan ekonomi dengan Amerika Latin sangat serius,” tegasnya.

Wakil Menteri Bidang Ekonomi Kementerian Luar Negeri Iran menekankan, “Tambang batu, emas, dan besi di Venezuela akan dieksploitasi dengan partisipasi Iran, dan lini produksi obat serta nanoteknologi menjadi beberapa program Iran lainnya di Amerika Latin, khususnya Venezuela.”

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *