Purna Warta — Di sepanjang sejarah, umat manusia tidak pernah lepas dari berdoa. Mereka selalu melakukannya, walaupun mereka adalah orang-orang musyrik. Maka dari itu doa merupakan bagian dalam kehidupan manusia sepanjang sejarah.
Dalam Al-Qur’an pun terdapat pembahasan mengenai doa. Berikut ini adalah pembahasan doa dalam Al-Qur’an.
- Al-Qur’an mengajarkan kepada kita untuk membangun hubungan dengan Allah swt melalui doa. Allah swt, dalam Al-Qur’an, surah al-Mu’min{40}:(60), berfirman bahwa berdoalah niscaya akan Kuperkenankan.
وَ قالَ رَبُّكُمُ ادْعُوني أَسْتَجِبْ لَكُم
“Berdoalah kepada-Ku, niscaya akan Kuperkenankan bagimu.”
- Doa merupakan salah satu ibadah yang besar yang mana, dalam lanjutan surah al-Mu’min{40}: (60), menandakan bahwa orang yang berdoa itu adalah orang yang tawadhu yaitu yang tidak menyombongkan diri kepada Allah swt.
إِنَّ الَّذينَ يَسْتَكْبِرُونَ عَنْ عِبادَتي سَيَدْخُلُونَ جَهَنَّمَ داخِرينَ
“Sesungguhnya orang-orang yang menyombongkan diri dari menyembah-Ku akan masuk neraka Jahannam dalam keadaan hina dina.”
- Al-Qur’an, surah al-A’raaf {7}: (56), mengajarkan kepada kita bahwa tatkala kita berdoa, harus senantiasa diiringi dengan rasa takut kepada Allah swt dan harapan akan pengabulan doa kita.
وَ ادْعُوهُ خَوْفاً وَ طَمَعاً إِنَّ رَحْمَتَ اللَّهِ قَريبٌ مِنَ الْمُحْسِنينَ
“Dan berdoalah kepada-Nya dengan rasa takut (tidak akan diterima) dan harapan (akan dikabulkan). Sesungguhnya rahmat Allah amat dekat kepada orang-orang yang berbuat baik.”
- Al-Qur’an juga mengatakan dalam surah al-Baqarah {2}: (186), bahwa Allah swt akan menjawab doa setiap hamba-Nya tatkala ia berharap kepada Allah swt.
فَإِنِّي قَريبٌ أُجيبُ دَعْوَةَ الدَّاعِ إِذا دَعان
“Aku mengabulkan permohonan orang yang berdoa apabila ia memohon kepada-Ku.”
- Al-Qur’an, dalam surah al-Imran {3}: (38), menjelaskan bahwa Allah swt adalah Dzat Yang Maha Mendengar doa.
هُنالِكَ دَعا زَكَرِيَّا رَبَّهُ قالَ رَبِّ هَبْ لي مِنْ لَدُنْكَ ذُرِّيَّةً طَيِّبَةً إِنَّكَ سَميعُ الدُّعاء
“Di sanalah Zakariya mendoa kepada Tuhannya seraya berkata: ‘Ya Tuhanku, berilah aku dari sisi Engkau seorang anak yang baik. Sesungguhnya Engkau Maha Pendengar doa’”
Nabi Muhammad saw bersabda, “Ketika Allah swt memberikan taufik kepada hamba-Nya untuk berdoa, maka pintu rahmat-Nya terbuka untuk ia. Dengan adanya doa, seseorang tidak akan pernah celaka.”
Baca juga: Benarkah Akhlak Tidak Bisa Kita Rubah?!