Yaman Tembak Jatuh Drone Mata-Mata Amerika

yaman Drone Mata-Mata Amerika

Sana’a, Purna Warta – Pasukan Pertahanan Udara Yaman menargetkan dan menembak jatuh drone mata-mata MQ-9 Amerika di wilayah udara provinsi Sa’dah.

Baca juga: Media Iran Bantah Cerita NYT tentang Pembunuhan Haniyeh

Menurut laporan ini, angkatan bersenjata Yaman mengumumkan beberapa saat yang lalu dalam sebuah pernyataan: “Pasukan Pertahanan Udara menembak jatuh drone MQ-9 Amerika selama operasi di wilayah udara provinsi Sa’dah dengan rudal permukaan-ke-udara buatan dalam negeri.”

Drone ini merupakan drone Amerika ke-7 yang menjadi sasaran dan ditembak jatuh selama Pertempuran Fath Mau’ud dan Jihad Suci untuk mendukung Gaza.

Berita jatuhnya drone mata-mata Amerika di Yaman ini telah dipublikasikan sementara rezim Zionis Israel sedang menanti serangan balas dendam dari Iran dan poros perlawanan sebagai tanggapan atas pembunuhan terhadap Syahid Ismail Haniyeh, kepala kantor politik Hamas di Teheran dan komandan senior Hizbullah di Lebanon.

Baca juga: Respons terhadap Pembunuhan Ismail Haniyeh Tidak akan Hanya dari Iran

Angkatan laut dan pasukan rudal Yaman juga melakukan operasi militer gabungan yang menargetkan kapal Groton di Teluk Aden dengan sejumlah rudal balistik, dan serangan ini berjalan tepat sasaran.

Dalam pernyataannya, Angkatan Bersenjata Yaman juga mengumumkan bahwa kapal tersebut diincar karena perusahaan pemiliknya melanggar peraturan yang diterapkan oleh Yaman dalam melarang masuk kapal-kapal manapun yang menuju ke pelabuhan-pelabuhan Palestina yang diduduki.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *