HomeInternasionalYamanTiga Warga Sipil Yaman Tewas dalam Serangan Koalisi Saudi

Tiga Warga Sipil Yaman Tewas dalam Serangan Koalisi Saudi

Sana’a, Purna Warta Selasa (22/2), sumber-sumber Yaman melaporkan bahwa tiga warga sipil tewas dalam serangan artileri koalisi Saudi di kota perbatasan Manbeh dan Shada.

Sumber-sumber berita Yaman melaporkan invasi koalisi Saudi-Emirat-AS di provinsi utara Sa’dah. Artileri koalisi agresor membom dua daerah di provinsi tersebut.

Baca Juga : Kejahatan Terbaru Koalisi Saudi di Sa’dah

Jaringan berita Al-Masirah melaporkan bahwa dua warga sipil Yaman tewas dalam pemboman artileri Saudi di daerah Al-Sheikh di kota perbatasan Manbeh. Sementara itu, seorang warga sipil lainnya tewas di sekitar kota perbatasan Shada setelah pemboman artileri koalisi agresor.

Baru-baru ini, seorang anak tewas dan tiga lainnya terluka di daerah Al-Tahita di provinsi al-Hudaidah menyusul serangan mortir dan pelanggaran perjanjian Swedia oleh para militan koalisi Saudi. Di daerah Al-Raqo di kota perbatasan Manbeh di provinsi Sa’dah, penembakan artileri Saudi juga menyebabkan tiga warga sipil tewas dan empat orang lainnya terluka.

Sebuah sumber keamanan mengatakan bahwa para militan koalisi Saudi telah bertindak 75 kali dalam 24 jam terakhir dalam melanggar perjanjian gencatan senjata Swedia (tahun 2018) di Al-Hudaidah.

Baca Juga : Serangan Rudal Israel ke Quneitra, Suriah

Arab Saudi, sebagai kepala koalisi Arab yang didukung oleh Amerika Serikat, telah meluncurkan agresi militer terhadap Yaman dan memberlakukan blokade darat, udara dan laut sejak tanggal 26 Maret 2015, dan mengklaim bahwa mereka mencoba untuk membawa kembali presiden Yaman yang telah mengundurkan diri untuk kembali berkuasa dan mewujudkan tujuan dan ambisi politiknya.

Agresi militer ini tidak mencapai satu pun tujuan dari koalisi Saudi dan hanya disertai dengan pembunuhan dan melukai puluhan ribu rakyat Yaman, pengungsian jutaan warga, penghancuran infrastruktur negara dan penyebaran kelaparan dan penyakit menular.

 

Must Read

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here