Serangan Rudal terhadap Kapal Inggris

Serangan Rudal terhadap Kapal Inggris

Sana’a, Purna Warta Juru bicara angkatan bersenjata Yaman mengumumkan serangan rudal terhadap kapal Inggris LYCAVITOS di Teluk Aden.

Menurut laporan kantor berita Al-Masirah, juru bicara angkatan bersenjata Yaman mengeluarkan pernyataan yang mengumumkan penargetan kapal Inggris di Teluk Aden.

Baca Juga : Iran Serukan Pertemuan Darurat OKI Soal Agresi Israel di Rafah

Brigadir Jenderal Yahya Saree dalam pernyataan video, mengumumkan: “Sejalan dengan dukungan terhadap rakyat Palestina yang tertindas dan dukungan terhadap saudara-saudara kita yang kokoh di Jalur Gaza, Angkatan Laut Yaman telah menargetkan kapal Inggris bernama Lycavitos ketika sedang bergerak di Teluk Aden. Dan Atas karunia Allah swt, kapal ini langsung menjadi sasaran rudal-rudal yang sesuai.”

Dia menambahkan: “Dengan pertolongan Allah Yang Maha Esa, angkatan bersenjata Yaman akan terus mencegah lewatnya kapal-kapal Israel atau kapal-kapal lain yang terkait dengan Israel yang menuju pelabuhan-pelabuhan Palestina yang diduduki di Laut Merah dan Laut Arab hingga berakhirnya agresi dan pencabutan blokade terhadap rakyat Palestina di Jalur Gaza.”

Yahya Saree menekankan: “Dalam kerangka pertahanan sah Yaman, angkatan bersenjata Yaman mengambil tindakan lebih banyak dalam menanggapi agresi Amerika Serikat dan Inggris dan menekankan posisi praktis dalam mendukung rakyat Palestina.”

Baca Juga : Irlandia Janji Danai UNRWA setelah Penarikan Dukungan yang Dipimpin AS

Juru bicara angkatan bersenjata Yaman di akhir pernyataannya mengatakan: “Angkatan bersenjata Yaman meminta semua rakyat bebas dan terhormat di negara-negara Arab dan Islam untuk mengambil posisi praktis yang serius dalam mendukung saudara-saudara kita di Jalur Gaza dan mengutuk kejahatan Zionis Israel yang didukung oleh Amerika Serikat dan Inggris.”

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *