Sana’a, Purna Warta – Menurut laporan media Arab, jet-jet tempur koalisi agresor Saudi telah berulang kali menargetkan beberapa wilayah di tiga provinsi Yaman, termasuk Sana’a, Sa’dah dan Amrān.
Media-media Yaman melaporkan pada Kamis pagi (11/11) bahwa jet-jet tempur koalisi agresor Saudi telah melancarkan serangan berat di berbagai bagian Sana’a.
Baca Juga : PBB: Lebih dari 2 Juta Anak Yaman Tidak Bisa Sekolah
Al-Masirah melaporkan dalam berita utama: Jet-jet tempur koalisi agresor Saudi-Amerika menyerang ibu kota Sana’a. Ada dua serangan di kawasan lindung di al-Thawra.
Dalam lanjutan laporannya disebutkan bahwa: Agresor Saudi-Amerika menyerang daerah Al-Hifa di daerah Al Sabeen. Jet-jet tempur koalisi Saudi juga menargetkan wilayah Jabal al-Nahdin di selatan ibu kota Yaman, Sana’a. Dan menyerang kawasan lindung sebanyak tiga kali.
Situs web Pusat Informasi Ansarullah Yaman menulis beberapa menit kemudian: Agresor Saudi-Amerika juga menyerang kota Harf Sufyan di provinsi Amrān.
Situs web itu kemudian melaporkan bahwa wilayah Sahar di provinsi Sa’dah juga menjadi sasaran serangan udara Saudi yang berat dan brutal.
Baca Juga : Aljazair: Saatnya Suriah Kembali ke Liga Arab