Sebuah Drone Koalisi Saudi Jatuh di Langit Yaman

Yaman jatuhkan drone

Sanaa, Purna Warta – Sumber militer di provinsi Ma’rib (Yaman tengah) melaporkan jatuhnya pesawat tak berawak koalisi Saudi di atas langit Yaman.

Sumber militer di provinsi Ma’rib Yaman tengah, di mana koalisi Saudi berada di bawah tekanan dalam beberapa hari terakhir karena serangan dari pihak pasukan Sanaa, melaporkan bahwa pesawat tak berawak koalisi Saudi telah berhasil ditembak jatuh.

Situs web Al-Khobar Al-Yamani melaporkan sebuah drone pengintai koalisi Saudi ditembak jatuh di langit al-Abdiya, yang dikendalikan oleh pasukan Sanaa (tentara dan Komite Rakyat Yaman),

Menurut sumber tersebut, misi drone ini adalah untuk memata-matai dan mengumpulkan informasi dari front pasukan Sanaa, namun pasukan Sanaa berhasil menembak jatuh.

Tentara Yaman telah melancarkan operasi pembebasan terakhir di provinsi dan ibu kota provinsi Ma’rib bulan ini, dan menurut beberapa sumber Yaman, provinsi itu berada di ambang pembebasan. Seperti yang telah diketahui bahwa provinsi tersebut memiliki sumber daya minyak dan gas yang melimpah.

Tentara Yaman telah memperoleh keuntungan yang signifikan dalam beberapa hari terakhir di provinsi itu dalam melawan koalisi Saudi. Pasukan Sanaa sekarang maju ke daerah yang dikenal sebagai Kompleks Gedung Pemerintah, yang merupakan salah satu titik terakhir di bawah kendali pasukan koalisi Saudi.

Baca juga: Pejabat Ansarullah: Semua Provinsi Yaman Harus Dibebaskan

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *