HomeInternasionalYamanPerpanjangan Gencatan Senjata Harus Menjadi Kesempatan untuk Pembuktian

Perpanjangan Gencatan Senjata Harus Menjadi Kesempatan untuk Pembuktian

Sana’a, Purna Warta Menteri Perhubungan Yaman, Abdul wahab Al-Durra, pada hari Rabu (3/8) menganggap perpanjangan gencatan senjata kemanusiaan sebagai kesempatan untuk membuktikan sejauh mana keseriusan mengurangi penderitaan rakyat Yaman secara manusiawi dan ekonomi serta mencabut pengepungan (terhadap rakyat Yaman).

Baca Juga : Impian Kosong Israel Lewat Negosiator AS Tentang Kesepakatan dengan Lebanon

Dalam pernyataan yang dikeluarkan hari Rabu (3/8) Menteri Perhubungan menuntut agar semua penerbangan melalui Bandara Internasional Sana’a, kapal kontainer dan kapal kargo masuk ke pelabuhan Al-Hudaidah, dan jalan dibuka di semua provinsi.

Al-Durra meminta PBB untuk menerapkan semua ketentuan gencatan senjata, mengintensifkan penerbangan komersial dan sipil setiap hari, mengoperasikan penerbangan ke tujuan baru, dan mengizinkan kapal kontainer dan turunan minyak memasuki pelabuhan Al-Hudaidah tanpa halangan atau penahanan, dengan catatan bahwa warga ingin melihat hasil gencatan senjata di lapangan.

Baca Juga : Latihan Militer Gabungan Suriah-Rusia di Aleppo

Ia menegaskan kembali kesiapan Bandara Internasional Sana’a untuk menerima semua penerbangan komersial dan sipil sepanjang waktu, sesuai dengan persyaratan dan ketentuan yang berlaku di bandara internasional, selain kesiapan pelabuhan Al-Hudaidah untuk menerima semua kapal komersial.

 

Must Read

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here