Sana’a, Purna Warta – Seorang anggota senior Dewan Politik Tertinggi Yaman mengatakan, “Tujuan koalisi angkatan laut pimpinan Amerika Serikat adalah untuk melindungi Israel, bukan pelayaran internasional.”
Mohammed Ali Al-Houthi mengumumkan dalam sebuah wawancara dengan Al-Mayadeen bahwa pelayaran internasional aman kecuali kapal-kapal Zionis Israel atau kapal-kapal yang menuju ke pelabuhan-pelabuhan Israel.
Baca Juga : Amerika Pertimbangkan Serangan Udara terhadap Yaman
Dia menyatakan: “Amerika adalah pendukung pembunuhan di Gaza, dan siapa pun yang menginginkan keamanan Laut Merah harus menghentikan pembunuhan yang dilakukan oleh Israel.”
Anggota senior Dewan Politik Tertinggi Yaman mencatat: “Jika Yaman terkena agresi Amerika atau negara lain, rakyat Yaman tidak bisa berpangku tangan.”
Ia menegaskan, pembentukan koalisi angkatan laut yang dipimpin Amerika Serikat akan memiliterisasi Laut Merah dan mempengaruhi lalu lintas pelayaran internasional.
Al-Houthi mengatakan kepada Al-Mayadeen bahwa semua opsi telah dibahas untuk menanggapi kemungkinan agresi Amerika Serikat.
Al-Houthi menambahkan: “Kami menyarankan Arab Saudi dan UEA untuk tidak memihak Israel dan melawan mereka yang mendukung rakyat Palestina. Kami tidak ingin Arab Saudi berada dalam koalisi apa pun untuk mendukung Israel.”
Baca Juga : Rusia Tolak Ikut dalam Gugus Tugas Pimpinan AS di Laut Merah
Dia juga berkata: “Saya mendesak setiap umat Islam yang bersedih atas apa yang terjadi di Palestina untuk menarik aset keuangan mereka dari bank-bank negara pendukung Israel.”