Suriname akan Buka Kedutaan di Yerusalem

Kedutaan Suriname di Yerusalem

Tel Aviv, Purna Warta Menteri Luar Negeri Suriname, Albert Camdin dalam kunjungannya ke Yerusalem mengadakan pertemuan dengan Menteri Luar Negeri Israel, Yair Lapid pada Senin (31/5). Dalam pertemuan tersebut, Camdin mengatakan bahwa negaranya akan membuka Kedutaan di Yerusalem dalam waktu dekat.

Baca Juga : Israel Runtuhkan 2 Rumah Warga Palestina di Tepi Barat

Apabila hal itu terjadi, negara Amerika Selatan berbahasa Belanda tersebut akan mengikuti jejak dengan Guatemala, Honduras, Kosovo dan Amerika Serikat yang telah lebih dulu membuka Kedutaan di Yerusalem. Sejumlah negara sekutu Israel lain seperti Australia, Hongaria dan Republik Ceko dikabarkan enggan membuka Kedutaan di Yerusalem akan tetapi membuka kantor-kantor dagang dan cabang urusan kedutaan.

Lapid dan Camdin menandatangani sejumlah kesepakatan terkait kepentingan masing-masing. Dalam hal ini, Lapid menawarkan bantuan kemanusiaan kepada Suriname yang dilanda banjir besar pada bulan Maret lalu. Dampak dan kerusakan dari banjir tersebut masih diresahkan masyarakat Suriname hingga saat ini.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *