Rusia: Suriah Hancurkan 2 Roket yang Ditembakkan oleh Israel

Rusia: Suriah Hancurkan 2 Roket yang Ditembakkan oleh Israel

Damaskus, Purna Warta Pusat Rekonsiliasi Rusia di Suriah yang dikenal sebagai Hmeimim mengumumkan penghancuran dua rudal Israel dalam serangan udara baru-baru ini oleh rezim Zionis Israel di Suriah.

Baca Juga : Yaman: Senjata Amerika Tak Sembuhkan Sakit Arab Saudi dan UEA

Oleg Zhuravlev, wakil dari pusat Rusia untuk rekonsiliasi pasukan yang berperang di Suriah yang dikenal sebagai Hmeimim mengumumkan dalam sebuah pernyataan pada hari Senin (15/8) bahwa pertahanan udara tentara Suriah menembak jatuh dua rudal Israel dari delapan rudal yang ditembakkan dalam serangan udara rezim Zionis Israel di Tartus pada Minggu malam (14/8).

Dia menekankan bahwa 4 pesawat tempur Israel menyerang infrastruktur dan pusat pertahanan udara Suriah di provinsi Tartus dan Damaskus dengan 8 rudal jelajah.

Dalam lanjutan pernyataan tersebut, disebutkan bahwa pesawat-pesawat Israel melakukan serangan ini tanpa memasuki wilayah udara Suriah.

Pusat Rekonsiliasi Rusia ini menambahkan: Pertahanan udara Suriah mampu menembak jatuh dua rudal Israel ini.

Baca Juga : Pimpinan Pfizer Terinfeksi Covid – 19 Meski Disuntik 4 Dosis Vaksin

Pada Minggu malam (14/8), rezim Zionis Israel melanggar wilayah udara Libanon dan menargetkan target di Tartus, Suriah, dengan serangan udaranya, yang mengakibatkan tewasnya tiga pasukan Suriah dan melukai tiga lainnya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *