Organisasi Pelarangan Senjata Kimia Serahkan Laporan Palsu

Organisasi Pelarangan Senjata Kimia Serahkan Laporan Palsu

Damaskus, Purna Warta Perwakilan tetap Suriah untuk PBB mengatakan Amerika Serikat berusaha untuk memberikan tekanan politik dengan campur tangan dalam laporan Organisasi Pelarangan Senjata Kimia berkenaan dengan Suriah.

Bassam Sabbagh, perwakilan tetap Suriah untuk PBB, berbicara pada pertemuan Dewan Keamanan pada hari Senin, 28 Februari kemarin dan menyampaikan bahwa Cacat serius dan penipuan dalam laporan misi pencarian fakta Organisasi Pelarangan Senjata Kimia di Suriah telah mencoreng citra organisasi ini.

Baca Juga : Reaksi Yaman terhadap Resolusi Dewan Keamanan PBB

Menurut Russia Today, Sabbagh menambahkan: Informasi sebelumnya dari Washington tentang temuan organisasi ini menegaskan keterlibatan negara-negara Barat dalam pekerjaannya untuk memberikan tekanan politik.

Dia mengatakan bahwa sekretariat teknis lembaga Pelarangan Senjata Kimia harus bekerja secara profesional dan menahan diri dari menggunakan informasi yang tidak lengkap dan tidak akurat, yang digunakan oleh negara-negara musuh sebagai dalih untuk membuat tuduhan palsu terhadap Suriah.

Suriah bekerja sama secara positif dengan Organisasi Pelarangan Senjata Kimia (Organization for the Prohibition of Chemical Weapons) dan berharap agar proses kerja organisasi ini diperbaiki dan kembali ke sifat teknisnya.

Baca Juga : Inggris Habiskan Rp 57,5 Triliun untuk Propaganda Serang Suriah

Dia menekankan bahwa Suriah mendukung komitmen Dewan Keamanan untuk resolusi 1540 untuk mengakhiri penggunaan bahan kimia dan senjata pemusnah massal lainnya oleh teroris dan berharap untuk implementasi yang lebih efektif.

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *